Awet Muda Dengan Piknik
October 05, 2015
Makan Mie Bakso di Pinggiran Pantai |
Jalan..
Jalan..
Jalan..
Jalan-jalan men...
Asal liburan potongan lagu diatas ngak pernah
ketinggalan, selalu..| selalu asyiik di ucapin..
Kalian pasti pernah dengar kan jalan-jalan men, saya ngak tau siapa penyanyinya, yang saya ingat lirik lagu ini dibawakan oleh salah seorang pembawa acara travelling di salah satu stasiun televisi. Gayanya sedikit kocak dan selalu bersama gitar. Aiihh,, kenapa saya jadi ngomongin tentang dia?? Baiklah ini bukan mengenai siapa penyanyinya, tapi ini soal lirik yang dibawanya. Dengar kata jalan-jalan, bayangan kita pasti ke jalan, "???" ya maksud saya ngebayangin suasana di luar rumah, temui aneka macam orang, berada di alam terbuka, melirik jajanan disepanjang jalan, dan.. baaaaanyak lagi yang kita dapati ketika jalan-jalan.
Kalian pasti pernah dengar kan jalan-jalan men, saya ngak tau siapa penyanyinya, yang saya ingat lirik lagu ini dibawakan oleh salah seorang pembawa acara travelling di salah satu stasiun televisi. Gayanya sedikit kocak dan selalu bersama gitar. Aiihh,, kenapa saya jadi ngomongin tentang dia?? Baiklah ini bukan mengenai siapa penyanyinya, tapi ini soal lirik yang dibawanya. Dengar kata jalan-jalan, bayangan kita pasti ke jalan, "???" ya maksud saya ngebayangin suasana di luar rumah, temui aneka macam orang, berada di alam terbuka, melirik jajanan disepanjang jalan, dan.. baaaaanyak lagi yang kita dapati ketika jalan-jalan.
Pernah suatu hari, eh bukan deh. Pernah beberapa kali
saya berserta sahabat-sahabat saya pergi liburan kecil-kecilan, kami sering bilangnya
piknik. Setiap kali ada waktu luang kami selalu usahakan untuk piknik bareng. Tempat
piknik kami bisa dimana saja asalkan dilakukan bersama. Bahkan di sela-sela jam
mata kuliah pun kami sempatkan diri untuk bersantai atau makan siang di taman sekitar
kampus. Biasanya salah satu diantara kami sudah siapkan lauk pauk, jadi yang lain cukup bawa nasi putih sama minum saja. Piknik itu penting, bukan cuma untuk karyawan kantoran tapi bagi kami
para mahasiswa yang berkutat dengan materi
kuliah juga perlu. Yah demi menjaga agar pikiran tetap kreatif dan seimbang. :)
Bahkan terkadang piknik bagi kami tidak mengenal yang
namanya waktu, disaat skripsi pun kami tidak bisa menghilangkan waktu liburan. Biasa kalau rencana pikniknya tidak dadakan
kami ngumpulin dana per orang ataupun nyumbang bahan baku yang ada dirumah untuk siapkan makanan atau
bekal yang nantinya akan dibawa ke lokasi piknik sambil menikmati alam. Biarpun dengan lauk yang seadanya tapi sensasinya
akan berbeda jika dimakan di atas bukit,
pinggir laut, dan di bawah pohon.
Sedang makan pun tetap eksis |
Suasana piknik bersama selalu kami rindukan,
tiada menit tanpa tertawa, selalu saja ada hal lucu yang buat kami ketawa-ketiwi.
Berasa awet muda terus bila sudah begini. Lha kok bisa? Ya bisa, ketawa itu bisa buat kita awet muda
kawan. Bukan saya yang bilang tapi ini ditulis langsung sama ahlinya. Menurut Dr. Lucille Namehow pakar masalah penuaan di
Connecticut, Amerika Serikat, ketawa bagus untuk kesehatan terutama sebagai
obat awet muda. Ternyata
untuk membuat wajah terlihat lebih awet muda tidaklah susah dan mahal, kita
tidak harus mengeluarkan banyak biaya
untuk melakukan serangkaian perawatan kulit di klinik kecantikan ataupun
operasi wajah. Caranya cukup berlibur bersama orang-orang tercinta, perasaan
bahagia pasti selalu menyertai setiap perjalanan kita.
Ada banyak kisah yang bisa diceritakan setiap kali berpergian. Sangking niatnya berekspedisi, kami pernah buat kesepakatan untuk jalan-jalan keluar Aceh. Masing-masing dari kami nyumbangin nama daerah yang mau dikunjungi. Ada yang bilang, Bandung, Jogya, Bogor, Bali, bla... bla.. panjang sudah. Maunya semua daerah dikunjungi, diantara semuanya saya paling penasaran dengan kota hujan. Liburan di Bogor, saya ingin melihat langsung kampus IPB (Institut Pertanian Bogor), bangunan dan suasananya pasti berbeda. Berkunjung ke Istana Bogor, istananya Presiden Republik Indonesia juga jadi salah satu keinginan saya. Istana ini terkenal dengan rusa-rusanya, mungkin disinilah bu Ani Yudhoyono membidik foto rusa-rusa yang kerap dipamerkan pada event fotografi.
Mengenai liburan, pernah satu hari kami isi waktu full untuk piknik. Awalnya
cuma punya niat jalan ke satu tujuan saja, tiba dilapangan ternyata rencana
tetaplah rencana. Cerita akhir bisa saja tepat dan bisa juga keluar dari
scedule. Jadilah pagi itu kami piknik ke hulunya sungai dan sorenya ke
pinggiran laut. Lokasi yang berbeda tapi dengan menu yang sama, bedanya di
racikan menu makanan saja, pagi hari makan somai sorenya makan mie bakso hasil
buatan kami sendiri.
Pagi piknik di Pucok Krueng, Aceh Besar |
Sore piknik di Pantai Kajhu Indah, Aceh Besar |
Selain menurunkan tingkat stress dan
membuat tubuh lebih sehat, ternyata manfaat tertawa juga bisa membuat orang
bekerja lebih semangat dan membangun hubungan sosial lebih baik. Menurut informasi produktivitas seseorang banyak
dipengaruhi oleh kondisi pikiran. Pikiran yang fresh cenderung membuat
seseorang menjadi lebih produktif. Nah, salah satu cara untuk membuat pikiran
menjadi fresh adalah dengan liburan. Alhamdulillah sidang skipsi sudah berhasil kami lewati
dan dua orang sahabat juga ada yang sudah
wisuda. Ya piknik itu penting, untuk melonggarkan otot-otot saraf dan
melancarkan aliran darah.
8 comments
Piknik bersama orang tersayang memanglah hal yang menyenangkan. Perjalanan yang seru :) semangat terus untuk penulis, ditunggu cerita-cerita selanjutnya
ReplyDeleteTerimoeng geunaseh Al, YA bertambah semangat ni kalo ada yang baca :D
Deleteganteng kali ceritanya,,, lagi dong :D
ReplyDeleteTenang mbak anggie, cerita selanjutnya akan lebih ganteng plus macho daripada ini.. :D
DeleteSetuju bangeeet. Piknik bisa bikin awet mudaa
ReplyDeleteya, piknik itu seruuu..
DeleteTerimakasih sudah berpartisipasi dalam lomba. Maaf, pengumuman ditunda tgl 20 Oktober 2015. Goodluck.
ReplyDeleteTerimakasih bu informasinya,, :)
Delete